"PKBM AZ- ZAHRA""MEMBANGUN PERADABAN YANG BERMARTABAT" "MARI KITA TUNTASKAN WAJIB BELAJAR DUA BELAS TAHUN""TIDAK ADA KATA TERLAMBAT UNTUK BELAJAR"

Evaluasi Belajar Paket B Reguler

ZAHRA PUBLISHING – Guna mengetahui tingkat pemahaman peserta didik paket B setara SMP di PKBM Az zahra Kepahiang, maka hari Rabu-Kamis, 2-3 Desember 2020 diadakan Evaluasi Belajar

Evaluasi belajar ini diperuntukkan bagi peserta didik reguler, artinya siswa berusia 12 s.d 18 tahun dengan sistem tatap muka.

Untuk mencegah penularan wabah pandemi covid 19, PKBM menyediakan sabun cuci tangan dan hand sanitizer. Peserta didik dihimbau memakai masker dan menjaga jarak satu dengan lainnya.

Untuk evaluasi belajar siswa umum, yaitu peserta didik yang bekerja, sakit, atau berdomisili jauh dari PKBM maka diperbolehkan untuk datang ambil soal ke sekolah, kerjakan di rumah dan dikumpul kembali. Atau meminta soal melalui daring mengunakan media Whatsapps dan email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

4 × 2 =

Kegiatan PKW Batik Diwo Kepahiang